Kelebihan Polikarbonat Bening dalam Desain Modern
Kelebihan Polikarbonat Bening dalam Desain Modern – Dalam desain modern, terutama pada arsitektur dan desain interior, pemilihan bahan bangunan yang tepat memainkan peran penting dalam mencapai estetika yang diinginkan dan kinerja yang optimal. Salah satu bahan yang semakin populer dalam desain modern adalah polikarbonat bening. Dalam artikel ini, kita akan menjelaskan kelebihan polikarbonat bening dalam desain modern. Serta pertimbangan harga polikarbonat per meter yang perlu diperhatikan.
Polikarbonat adalah sejenis plastik yang dikenal dengan kekuatan dan ketahanannya terhadap benturan. Bahan ini ringan dan tahan terhadap panas, serta memiliki sifat transparan yang mirip dengan kaca. Polikarbonat tersedia dalam berbagai ketebalan, membuatnya sangat serbaguna dalam berbagai aplikasi.
Ketebalan dan Ukuran Polikarbonat :
Ketebalan | Ukuran Standar | Ukuran Alternatif | Harga /Roll |
4 mm | 122 cm x 244 cm | 1,3 m x 3,3 m | Rp. 2.200.000 |
5 mm | 122 cm x 244 cm | 1,3 m x 3,3 m | Rp. 2.850.000 |
6 mm | 122 cm x 244 cm | 1,3 m x 3,3 m | Rp. 4.750.000 |
10 mm | 122 cm x 244 cm | 1,3 m x 3,3 m | Rp. 6.300.000 |
16 mm | 122 cm x 244 cm | 1,3 m x 3,3 m | Rp. 11.000.000 |
Kelebihan Polikarbonat dalam Desain Modern
- Transparansi yang Luar Biasa: Polikarbonat bening memiliki tingkat transparansi yang sangat tinggi, hampir sebanding dengan kaca. Memungkinkan pencahayaan alami masuk ke dalam ruangan, menciptakan tampilan yang cerah dan terang.
- Ringan dan Kuat: Bahan ini memiliki kekuatan yang mengesankan meskipun memiliki berat yang ringan. Dimana memudahkan instalasi dan mengurangi tekanan pada struktur pendukung.
- Ketahanan Terhadap Cuaca: Polikarbonat tahan terhadap perubahan cuaca ekstrem, menjadikannya pilihan yang tahan lama untuk aplikasi eksterior.
- Bebas Pecah: Berbeda dengan kaca, polikarbonat tidak mudah pecah, cocok digunakan pada daerah yang rawan bencana. Atau pada proyek arsitektur yang rentan terhadap kerusakan fisik.
- Desain yang Fleksibel: Polikarbonat dapat dibentuk dan dipotong sesuai dengan desain yang diinginkan dalam menciptakan struktur dan elemen desain yang unik.
- Isolasi Termal: Polikarbonat memiliki sifat isolasi termal yang baik, dalam membantu menjaga suhu yang nyaman di dalam bangunan.
- Hemat Energi: Dengan memungkinkan pencahayaan alami yang maksimal, bahan ini dapat mengurangi kebutuhan akan pencahayaan buatan, menghemat energi.
Berapa harga polikarbonat? Harga polikarbonat dapat bervariasi tergantung pada ketebalan, ukuran lembaran, dan mereknya. Biasanya, polikarbonat dijual dalam lembaran dengan harga per lembaran atau per meter persegi. Penting untuk membandingkan harga dari beberapa pemasok untuk mendapatkan penawaran terbaik. Pertimbangkan juga biaya pemasangan jika polikarbonat akan digunakan dalam proyek tertentu.
Baca Juga : Jasa pembuatan pagar semarang!
Apakah Anda Tertarik untuk Menggunakan Bahan Polikarbonat pada Elemen Rumah Khususnya dalam Atap Kanopi?
Polikarbonat bening adalah pilihan yang menarik dan serbaguna dalam desain modern. Dengan kombinasi transparansi yang luar biasa, kekuatan, dan ketahanan terhadap cuaca membuatnya sangat berguna dalam berbagai aplikasi. Mulai dari jendela hingga atap kanopi dan dinding. Meskipun ada pertimbangan harga polikarbonat, manfaat yang ditawarkan oleh bahan ini sering kali membuatnya menjadi investasi yang berharga dalam estetika dan kinerja proyek desain Anda.
Harga polikarbonat sangat bervariasi tergantung ukuran, ketebalan dan merek yang akan Anda pilih. Selain itu, pertimbangkan juga jasa pemasangannya. Anda dapat menggunakan jasa dari Hartono Art Welding.
Hartono Art Welding adalah bengkel las terdekat Semarang yang melayani jasa pembuatan pagar rumah, railing tangga, railing balkon. Selain itu, kami juga melayani pemasangan teralis minimalis, kanopi serta tukang baja ringan Semarang. Kami adalah bengkel las Semarang yang terpercaya dan profesional, dengan pengalaman yang tidak diragukan lagi. Bahkan, sebelum anda menggunakan jasa Hartono Art Welding, anda juga dapat berkonsultasi terlebih dahulu jika anda merasa kurang yakin. Segera hubungi kami sekarang juga untuk mempercantik dan membuat estetik fitur rumah atau bangunan anda!